May 1, 2017

Contoh Descriptive Text Bahasa Inggris Tentang Taj Mahal

Sobat Cliffers, kita semua tentu sudah tau tentang bangunan Taj Mahal yang terkenal karena keindahan disain arsitekturnya. Meski belum pernah pergi ke India untuk melihat secara langsung, tapi sesekali kita pasti pernah melihat tayangan yang meliput Taj Mahal di televisi. Nah, dalam kesempatan kali ini, admin ingin mencoba menampilkan sebuah contoh descriptive text tentang Taj Mahal yang merupakan hasil karangan admin sendiri. Contoh teks Bahasa Inggris yang kami sajikan kali ini pastinya bukan satu satunya yang bisa sobat temukan di internet, banyak website lain yang memberikan penjelasan dengan tema yang sama, kami harap contoh teks deskripsi yang kami bagikan di website ini bisa memberikan tambahan informasi baru serta menambah koleksi descriptive text Bahasa Inggris yang sudah kamu miliki.

Teks bacaan Bahasa Inggris di bawah ini bisa dikelompokkan kedalam Contoh Descriptive Text Tentang Tempat Bersejarah Di Dunia yang sebenarnya saat ini juga menjadi tujuan wisata yang ramai di kunjungi di negara India. Cerita dibalik berdirinya Taj Mahal merupakan kisah cinta abadi dan sangat romantis, namun disamping kisah itu, keberadaan bangunan indah ini memang membawa dampak baik bagi lingkungan sekitarnya. Dengan diakuinya Taj Mahal oleh lembaga UNESCO sebagai situs warisan dunia, makin terkenal lah tempat ini dan makin ramai pula wisatawan yang datang berkunjung, hal ini tentu mendatangkan keuntungan tersendiri bagi warga yang tinggal di lingkungan itu. Yuk temukan informasi lengkapnya dalam teks deskriptif berikut ini. – Wordcliff.com

Contoh Descriptive Text Tentang Taj Mahal
Google Image - Contoh Descriptive Text Tentang Taj Mahal

Contoh Descriptive Text Tentang Taj Mahal

Taj Mahal
Taj Mahal or The Taj is a well known architectural object in India for its finest design which combine elements from India, Persian and Islamic architectural style. This historical buildings was built on the south bank of the Yamuna river in Agra. It represents the story of Eternal Love of the Mughal Emperor, Shah Jahan, to his dearest wife Mumtaz Mahal. In 1983 UNESCO place Taj Mahal into the list of World Heritage Site and consider it as “the jewel of Muslim art in India and one of the universally admired masterpieces of the world’s heritage”.
Taj Mahal is a very large tomb made of ivory-white marble. The building looks like a mosque, a place for a moslem to pray. Once we see it, we will get the impression that Islamic architectural style is very strong in the building, starting with the wall and the calligraphy decorations on it, a huge dome on top of the building along with 4 minarets on every corner of the base walls. The dome is also made of marble with size nearly 35 meters and the top of it is decorated with a lotus design. The minarets is also decorated with a very detailed lotus motif.
If we come from the main entrance, we will see a large pool in front of the building, this pool is called the reflecting pool as it will reflect the image of The Taj to the sky. Once we enter the building, we will find that there are more decorations on the inner wall. The tomb as the central focus of the building is located at the lower level. The graves of Mumtaz Mahal and Shah Jahan were positioned next to each other in a large room with Persian style decorations.

Terjemahan Descriptive Text Tentang Taj Mahal

Taj Mahal
Taj Mahal atau The Taj adalah sebuah objek arsitektur terkenal di India karena desain terbaiknya yang menggabungkan unsur dari India, Persia dan gaya arsitektur Islam. Bangunan bersejarah ini dibangun di pinggiran sungai Yamuna bagian selatan di Agra. Bangunan ini mewakili cerita cinta abadi dari kaisar Mughal, Shah Jahan, kepada istri tercintanya Mumtaz Mahal. Pada tahun 1983 UNESCO menempatkan Taj Mahal kedalam daftar situs warisan dunia dan menganggapnya sebagai “permata seni masyarakat Muslim di India dan salah satu karya terbaik dari warisan dunia yang dikagumi di dunia.
Taj Mahal adalah sebuah makam yang sangat besar yang terbuat dari marmer berwarna putih gading. Bangunan itu terlihat seperti sebuah masjid, sebuah tempat untuk orang muslim beribadah. Saat kita melihatnya, kita akan mendapatkan kesan bahwa gaya arsitektur Islam sangat kuat pada bangunan itu, mulai dari dindingnya dengan hiasan kaligrafi di permukaannya, sebuah kubah besar di atas bangunan itu, bersama dengan 4 menara di setiap sudut lantai dasarnya. Kubah itu juga terbuat dari marmer dengan ukuran hampir mencapai 35 meter dan bagian atasnya dihiasi dengan pola bunga teratai. Menara nya juga dihiasi dengan motif bunga teratai yang sangat rinci.
Jika kita datang dari pintu masuk utama, kita akan melihat sebuah kolam yang besar di depan bangunan itu, kolam ini disebut kolam pemantul karena itu akan memantulkan gambar The Taj ke langit. Saat kita memasuki bangunan, kita akan menemukan bahwa ada lebih banyak hiasan di dinding bagian dalam. Makam yang menjadi perhatian utama dari bangunan ini terletak di bagian bawah. Kuburan dari Mumtaz Mahal dan Shah Jahan di letakkan berdampingan dalam sebuah ruangan besar dengan hiasan bergaya Persia.
Bagaimana sobat, cukup singkat kan contoh descriptive text yang kami bagikan kali ini. Jika kamu sedang mendapat tugas untuk menghapalkan sebuah teks deskriptif Bahasa Inggris dan menampilkannya di sekolah, contoh descriptive text tentang Taj Mahal kali ini menurut kami sangat cocok untuk kamu gunakan. Atau jika kamu merasa teks kali ini masih sulit untuk digunakan, kami juga punya kok yang lebih mudah untuk kamu presentasikan di depan kelas, coba deh baca Contoh Text Deskriptif Tentang Alat Masak di Dapur: Kompor. Sip ya sobat, semoga bermanfaat ya. Terimakasih atas kunjungannya hari ini, kunjungi lagi kami besok.

Contoh Descriptive Text Bahasa Inggris Tentang Taj Mahal Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Admin

0 komentar:

Post a Comment